Welcome to Dee.Dee's Blog



Senin, 11 Oktober 2010

Habis (energinya), Tinggal Getarkan Baterai

Kita tahu, bahwa semua perangkat elektronik pasti membutuhkan baterai sebagai sumber energinya, bentuk dan jenis baterai pun bermacam-macam, dari yang sekali pakai hingga yang berulang-ulang. Atas dasar peranan baterai yang sangat penting ini, Brother Industries (perusahaan asal Jepang yang terkenal akan mesin cetak, faks, mesin ketik) mengembangkan sebuah baterai yang dapat dicharge tenaganya dengan dishake/digetarkan.



Baterai yang dikembangkan ini, Vibration-power Generating Battery (VpGB) memiliki ukuran layaknya baterai standar AA dan AAA. Selain itu juga terdapat generator yang dapat menghantarkan setiap getaran/gerakan pada baterai menjadi energi tambahan untuknya.

Teknologi baterai ini mungkin masih belum dapat diterapkan untuk perangkat elektronik yang membutuhkan energi baterai yang besar. Namun sangat ideal apabila dipasangkan pada perangkat elektronik dengan konsumsi energi yang konstan seperti remote kontrol, kamera, jam dinding, senter, dan sebagainya. Jadi bila baterai habis, tidak perlu dibuang, goyangkan sebentar, dan dapat mengganti siaran televisi kembali. Kalau Anda tertarik, tunggulah saatnya baterai ini diproduksi massal. heheheee^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar